Kader Gerindra Turun ke Masyarakat Sosialisasikan Program Presiden Prabowo

Posted by : lintasja March 16, 2025 Tags : Jawa Tengah , Kota Semarang , Walikota Semarang

 

SEMARANG – Seluruh kader DPC Partai Gerindra Kota Semarang diminta untuk turun langsung ke lapangan guna mendukung dan menyosialisasikan program-program unggulan Presiden Prabowo Subianto yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

Ketua DPC Gerindra Kota Semarang Joko Santoso mengatakan, sebagai kader militan, pihaknya siap menjalankan tanggung jawab untuk menyukseskan program kerja Presiden Prabowo yang merupakan Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

Hal itu dikatakan Joko usai kegiatan Buka Bersama dan Sosialisasi 130 Hari Kerja Kabinet Merah Putih yang digelar di Kantor DPC Gerindra Kota Semarang, Minggu (16/3/2025). “Kita berkewajiban untuk mengawal program 130 hari kerja Pak Prabowo yang sudah dilaksanakan dan sudah dinikmati oleh masyarakat dan warga negara Indonesia,” kata dia.

Ada sejumlah program pemerintahan Prabowo yang saat ini terus disosialisasikan. Mulai dari makan bergizi gratis, cek kesehatan gratis, penurunan biaya ibadah haji, hingga penghapusan utang pelaku UMKM dan nelayan yang macet.

Selain itu kenaikan upah minimum kabupaten/kota (UMP) sebesar 6,5 persen, diskon tiket pesawat dan tarif tol saat Lebaran, program 3 juta rumah, pembangunan rumah sakit lengkap dan berkualitas di daerah, renovasi sekolah rusak, dan lain-lain.

Joko Santoso meminta seluruh kader, organisasi sayap partai, serta anggota DPRD dari Fraksi Gerindra, untuk menyosialisasikan secara masif program kerja di momen 130 hari kerja Prabowo Subianto tersebut kepada masyarakat.

“Nanti hasil dari 130 hari kerja Pak Prabowo ini kita sosialisasikan hingga ke tingkat basis untuk disampaikan ke masyarakat bahwa masyarakat paham apa yang sudah dilakukan Pak Prabowo selama 130 hari,” ungkap Joko Joss, sapan akrabnya.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Kota Semarang dari Fraksi Gerindra, Dyah Tunjung Pudyawati, berjanji akan mengawal dan mengawasi pelaksanaan program-program tersebut agar berdampak positif bagi masyarakat di daerah.

Terlebih program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang saat ini sudah berjalan di sejumlah sekolah di Kota Semarang. Dia berharap MBG bisa dilaksanakan secara merata di seluruh sekolah di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2025 ini.

“Kami dewan siap untuk mengawasi agar makan bergizi gratis bisa diterima baik oleh anak-anak di Kota Semarang. Makanannya bergizi, tepat sasaran, menunya lengkap, bernutisi, dan bisa dinikmati anak-anak di Kota Semarang,” kata Mbak Tunjung yang juga Sekretaris DPC Gerindra Kota Semarang. (*)

RELATED POSTS
FOLLOW US